Menu

Mode Gelap

Berita Terkini · 11 Sep 2023 10:39 WIB ·

DANBRIGIF 4 MARINIR/BS PIMPIN UPACARA HUT KE – 78 TNI AL WILAYAH LAMPUNG


					DANBRIGIF 4 MARINIR/BS PIMPIN UPACARA HUT KE – 78 TNI AL WILAYAH LAMPUNG Perbesar

Lampung (HP) — TNI AL, Kormar, Brigif 4 Marinir/BS. Komandan Brigade Infanteri (Danbrigif) 4 Marinir/BS Kolonel Marinir Bob Osianto Siregar pimpin upacara HUT Ke – 78 TNI AL wilayah Lampung di Lapangan Batalyon Infanteri (Yonif) 9 Marinir, Jl. Way Ratai, Batu Menyan, Pesawaran – Lampung. (11/09/2023).

Upacara yang terpusat di Lapangan Yonif 9 Marinir melibatkan Pasukan Upacara yakni satu kelompok Pasukan Perwira, Prajurit Pangkalan TNI AL (Lanal) Lampung, Prajurit Brigif 4 Marinir/BS, dan Puslatpurmar 8 Teluk Ratai.

Hari Ulang Tahun TNI Angkatan Laut yang diperingati setiap tanggal 10 September tersebut, pada tahun 2023 ini mengusung tema “Dengan Semangat Jalesveva Jayamahe Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”.

 

Amanat Panglima TNI Laksamana TNI Yudo Margono yang dibacakan Danbrigif 4 Marinir/BS menyampaikan bahwa, Selama 78 tahun TNI Angkatan Laut telah tumbuh dan berkembang menjadi kekuatan maritim yang selalu siap siaga menjaga kedaulatan Negara di Laut, menegakkan hukum dan keamanan di seluruh perairan Indonesia sekaligus menjadi salah satu alat diplomasi militer yang efektif pada tataran Internasional.

“Semua pencapaian tersebut merupakan rahmat dan karunia dari Tuhan Yang Maha Kuasa, sekaligus buah dari upaya kerja keras dan pengabdian yang tinggi dari seluruh prajurit, serta dukungan yang tulus dari segenap keluarga besar TNI Angkatan Laut”. Ucap Kolonel Marinir Bob Osianto Siregar dalam amanat Panglima TNI  “Untuk itu, pada kesempatan ini saya mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya, kepada  seluruh Prajurit, Pegawai Negeri Sipil serta keluarga besar TNI Angkatan Laut, atas dedikasi, profesionalisme, loyalitas dan dukungan yang telah kalian persembahkan selama ini”. Ujarnya.

Dalam kesempatan itu, selesai upacara Danbrigif 4 Marinir/BS juga memotong tumpeng yang diberikan kepada perwakilan prajurit dari Lanal Lampung, Brigif 4 Marinir/BS, Puslatpurmar 8 Teluk Ratai.

Hadir dalam kegiatan tersebut Danpuslapurmar 8 Teluk Ratai Letkol Marinir Fuzi Nugraha, Pamen Lanal Lampung, Kasilidpur Sintel Brigif 4 Marinir/BS Mayor Marinir Rizaldi, Kasiopslat Brigif 4 Marinir/BS Mayor Marinir Jarot, Paspers Brigif 4 Marinir/BS Mayor Marinir Hardi Mihendi.

Artikel ini telah dibaca 14 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

72 Personel Polres Tulang Bawang Ikuti Rikkes Berkala TA 2025, AKBP Yuliansyah Paparkan Tujuannya

12 Februari 2025 - 21:11 WIB

Ada Apa Tugu Macan Dikelilingi Truk Mixer Milik Pemda Mesuji ?!!

12 Februari 2025 - 08:20 WIB

13 Advokat PERSADIN Angkatan XIII di Sumpah di PT Banten

12 Februari 2025 - 05:19 WIB

Polisi Ciduk Dua Pelaku Curat Mesin Sedot Air di Areal Perkebunan Kampung Bujung Tenuk

11 Februari 2025 - 18:26 WIB

Elfianah Khamami Menyerahkan Bantuan 1 Unit Combine Harvester Pada Brigade Pangan Desa Sungai Badak

11 Februari 2025 - 17:39 WIB

Polres Tulang Bawang Gelar Operasi Keselamatan Krakatau 2025, Catat Tanggal dan Sasaran Utamanya

10 Februari 2025 - 11:17 WIB

Trending di Berita Terkini