Menu

Mode Gelap

Berita Daerah · 6 Mar 2025 22:29 WIB ·

Pererat Silaturahmi, Wakil Bupati Mesuji Hadirin Safari Ramadhan mewakilin Bupati Mesuji di Desa Sidomulyo


					Pererat Silaturahmi, Wakil Bupati Mesuji Hadirin Safari Ramadhan mewakilin Bupati Mesuji di Desa Sidomulyo Perbesar

MESUJI (HP) – Pemerintah Kabupaten Mesuji Gelar Safari Ramadhan 1446 Hijriah /2025 Masehi di Mesjid Nurul Huda Desa Sidomulyo Kecamatan Mesuji, Rabu (06/03/2025) masyarakat tumpah ruah. Hal ini tampak terlihat pada saat menyambut kedatangan rombongan Tim Safari Ramadhan Pemkab Mesuji, masyarakat antusias dan memenuhi lapangan mesjid tempat kegiatan berlangsung.

Dalam sambutannya, Bupati Mesuji Hj Elfianah Khamamik yang diwakili Wakil Bupati Mesuji Yugi Wicaksono menyampaikan harapannya supaya masyarakat menjaga persatuan dan kesatuan, sehingga tercipta nuansa yang rukun dan damai menuju Mesuji sejahtera dalam semua aspek.

“Pelaksanaan puasa, disamping sebagai ibadah juga dapat membuat orang menjadi sehat jasmani, memperkuat rohani, serta dapat memperteguh kesabaran. Yugi berharap, dengan niat yang ikhlas dalam beribadah kita nantinya menjelma menjadi insan yang mampu mengendalikan diri,” Harap Yugi.

Pemkab Mesuji sesuai program yang telah dicanangkan akan terus berupaya membangun spritual maupun mental, dan pembangunan sumber daya manusia. Keberadaan rombongan safari ramadhan ini merupakan upaya untuk memupuk jalinan silahturrahmi, antara pemerintah dengan ulama dan umat (masyarakat).

“Kegiatan ini merupakan langkah untuk membangun ukhuwah islamiyah. Sehingga diharapkan dapat terbangun hubungan yang harmonis antar umaro, ulama dan umat. Doakan agar kami tetap amanah dalam memimpin Mesuji untuk membangun Kabupaten Mesuji yang kita cintai ini.

Yugi pun mengungkapkan,”Semoga apa yang menjadi harapan dan keinginan dari masyarakat Kami dapat terwujud, kami terus berupaya keras untuk dapat mewujudkan, namun tentunya ini dilakukan sesuai dengan kebutuhan dan sesuai anggaran yang tersedia, semoga ini dapat kita wujudkan dengan kerja keras untuk mewujudkan kabupaten Mesuji lebih maju,” ungkapnya.

Tampak hadir pada kesempatan ini , Anggota DPRD Forkompimda, Kepala OPD, di lingkungan Pemkab Mesuji, , Upika, Kades Se-Kecamatan Mesuji Anggota BPD, Alim ulama tokoh Adat dan Tokoh masyarakat beserta Ribuan masyarakat Se-kecamatan Mesuji. (TJR)

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Penulis

Baca Lainnya

Polres Tulang Bawang Bersama Dinas Perdagangan Sidak Pasar dan SPBU, Ini Tujuannya

11 Maret 2025 - 14:11 WIB

124 Casis Ikuti Rikmin Rekrutmen Polri TA 2025 di Polres Tulang Bawang, AKBP Yuliansyah Ingatkan Ini

10 Maret 2025 - 15:09 WIB

Polsek Gedung Aji Ciduk Pelaku Curat Emas Yang Merupakan Residivis

9 Maret 2025 - 14:52 WIB

Polsek Penawartama Berbagi Takjil di Bulan Ramadhan 1446 H, AKP Harun: Ada Tujuh Manfaatnya

8 Maret 2025 - 16:50 WIB

Polres Tulang Bawang Bagikan Ratusan Takjil ke Pengendara, AKBP Yuliansyah Paparkan Tujuannya

7 Maret 2025 - 12:13 WIB

86 Personel Polres Tulang Bawang Ikuti Tes Psikologi Kolektif dan Konseling Psikologi, Ini Tujuannya

6 Maret 2025 - 15:07 WIB

Trending di Berita Terkini